Chinese Black Bat, Bunga Seram Tapi Kaya Manfaat

Chinese Black Bat yang memiliki nama latin Tacca Chantrieri sangatlah unik karena memiliki bentuk seperti kelelawar dengan ukuran 30 cm.

Chinese Black Bat, Bunga Seram Tapi Kaya Manfaat
Gambar Bunga Black Bat

Dijuluki sebagai bunga Kelelawar Hitam, tanaman ini memiliki nama Chinese Black Bat atau Tacca Chantrieri. Unik karena memiliki bentuk seperti kelelawar hitam dengan ukuran 30 cm. Bunga ini memiliki semacam kumis yang panjangnya bisa mencapai 70 cm dan buahnya menggantung mirip hewan kelelawar yang tidur terbalik. Warna spesies tanaman ini berbeda-beda dari putih hingga coklat.

Tanaman dengan nama latin Tacca Chantrieri ini banyak ditemukan di hutan tropis di Provinsi Yunnan, China. Di Indonesia, tanaman ini juga kamu bisa temukan di daerah Sumatera. Tinggi tanaman ini bisa tumbuh hingga 90 cm, lho, karena tumbuhnya yang liar. Bisa tumbuh pada tempat yang kering dengan kelembaban yang tinggi, spesies flora yang satu ini juga menyukai sirkulasi udara yang baik.

 

Berikut Mina telah membuat ulasan tentang fakta unik Chinese Black Batflowers.

 

Fakta Unik Chinese Black Bat

Spesies flora yang langka

Saat ini spesies Chinese Black Bat sudah tergolong dalam spesies langka, oleh karena itu banyak yang ingin memlihara tanaman ini. Akan tetapi hal ini tidak mudah untuk dilakukan, karena  bunga Chinese Black Bat memerlukan perawatan khusus. Selain itu, daya tahan bunga Kelelawar Hitam juga memiliki daya tahan yang tergolong rendah. Belum lagi benih tanaman bunga ini juga sangat langka.

Memiliki banyak manfaat

Walaupun memiliki bentuk fisik yang tampak menyeramkan, bunga Kelelawar Hitam ternyata memiliki banyak manfaat terutama untuk kesehatan manusia. Sudah sejak dulu, masyarakat Tiongkok dan juga Thailand memanfaatkan spesies tanaman ini sebagai salah satu obat tardisional. Dan, tahukah kamu, berdasarkan penelitian yang dipublikasi dalam Journal of the American Chemical Society pada tahun 2011, kandungan yang terdapat pada tanaman ini bisa menangkal penyakit kanker, lho! Sangat bermanfaat bukan?

Memiliki bentuk yang unik

Batang dari spesies tanaman ini cukup panjang dan memiliki warna merah kecoklatan. Semakin ke puncak tanaman biasanya warna batang akan semakin menghijau. Tamanan ini juga memiliki daun yang melingkar dan memiliki lipatan khas yang berwarna hijau tua. Jika bunganya masih kuncup maka bentuk tanaman ini akan tampak seperti kelelawar.

Bunga Chinese Black Bat termasuk tanaman umbi-umbian

Fakta unik lain dari spesies flora Chinese Black Bat Flowers adalah ternyata tanaman ini termasuk dalam jenis umbi-umbian, lho. Hal tersebut terjadi karena tanaman ini menyimpan cadangan makanan di akarnya. Yang kemudian cadangan makanan tersebut disebut sebagai umbi akar. Tanaman unik yang satu ini juga berkembang biak dengan rimpang atau biji. Karena hal menarik ini lah yang membuat tanaman ini perlu dijaga dan dilestarikan.

  

Bagaimana? Menarik bukan pembahasan tentang bunga Chinese Black Bat, mari kita jaga kelestarian flora dan fauna di bumi tercinta kita.

 

Sumber gambar: Gambar Chinese Black Bat Flower | Pinterest - m.imgur.com